JANJI 3D: Diperhatikan, Didengar, Dilepaskan

28 FEBRUARI: Pembacaan Alkitab: Bilangan 17-19 & Kisah Rasul 7:23-43

 

Stefanus menggemakan kembali apa yang telah dikatakan Tuhan pada Musa ribuan tahun sebelumnya. Sekalipun saat itu orang Israel diperbudak bangsa Mesir yang kejam namun sesungguhnya Tuhan tidak pernah membiarkan umat-Nya bergumul sendirian. Allah selalu memperhatikan keberadaan umat-Nya, Allah mendengarkan & Allah siap untuk turun tangan menyatakan kuasa-Nya TEPAT pada perencanaan waktu-Nya yang terbaik & sempurna.

// Aku telah memperhatikan dengan sungguh (NKJV: have surely seen) kesengsaraan umat-Ku di tanah Mesir & Aku telah mendengar keluh kesah mereka & Aku telah turun untuk melepaskan mereka; karena itu marilah, engkau akan Kuutus ke tanah Mesir. (Kisah Rasul 7:34) //

Kebenaran ini tentu sangat menguatkan kita terutama di kala berhadapan dengan masalah & seakan berjalan di padang gurun menantikan pertolongan Tuhan. Tuhan tidak pernah luput memperhatikan anak-anak-Nya. Kalaupun masalah itu datang akibat dosa & kesalahan Tuhan juga memperhatikan & menantikan seruan PERTOBATAN yang sungguh-sungguh dari orang itu. Apalagi bagi yang terus berjalan dalam kebenaran Firman-Nya, kita dijagai bagai biji mata-Nya (Ulg32:10). Tuhan melihat kita dengan sungguh, DIA tahu dengan tepat berapa berat kesengsaraan yang dialami, DIA peduli & mendengar tiap keluh kesah yang dirasakan. Namun tidak hanya sampai di situ, Tuhan juga BERKUASA melepaskan dari jerat masalah, menolong, memberi kemenangan yang luar biasa! Jangan pernah merasa sendirian karena Tuhan selalu memperhatikan anak-anak-Nya yang mengasihi Dia!

// Sengsaraku Engkaulah yang menghitung-hitung, air mataku Kautaruh ke dalam kirbat-Mu. Bukankah semuanya telah Kaudaftarkan? Maka musuhku akan mundur pada waktu aku berseru; aku yakin, bahwa Allah memihak kepadaku. Kepada Allah, firman-Nya kupuji, kepada TUHAN, firman-Nya kupuji. (Mazmur 56:9-11) //

Tags: ,

Comments are closed.

Comments are closed.