DO NOT BE AFRAID

18 MARCH
Daily Bible Reading: Acts 18, Deuteronomy 32-34

 

DO NOT BE AFRAID

 

There is always a reason for someone to be afraid. But Lord Jesus spoke to Paul in one night by a vision: “Do not be afraid, but speak, and do not keep silent Ac.18:9!” Paul might excuse himself to be afraid because of so many threats, intimidations, even persecutions that made him as the target. But still Paul obeyed God more than everything, and he kept walking, preaching, talking, and declaring the message of salvation, without any fear!

 

The spirit of fear will try to mute someone, paralyse someone from any activity, even pull someone out from what he is called to be. That’s why Jesus encouraged Paul not to be afraid and, the most important thing, Jesus pushed him back to the right track, to speak up and not to be silent. God already called the believers to be the salt and light Mat.5:13-16, God prepared good works for us to be done Eph.2:10, God called us to proclaim the praises of Him who called us out of darkness into His marvellous light 1Pet.2:9.

 

The end times is coming quicker than we thought Mat.24:22 and lots of frightening things and distressed events will be happened. Men’s hearts failing them from fear and the expectation of those things which are coming on the earth, for the powers of the heavens will be shaken Luk.21:26. So, this is what we can do: let’s remind and encourage each other not to be afraid, and let’s push one another to back to the right track and fulfil God’s calling in our life. Do not be afraid!

 

JANGAN TAKUT

 

Selalu ada alasan bagi seseorang untuk takut. Tetapi Tuhan Yesus berbicara kepada Paulus pada satu malam dalam sebuah penglihatan: “Jangan takut! Teruslah memberitakan firman dan jangan diam Kis.18:9!” Paulus bisa saja mengizinkan dirinya sendiri untuk takut karena begitu banyaknya ancaman, intimidasi, bahkan penganiayaan yang menjadikannya sebagai target. Tetapi Paulus tetap taat pada Tuhan lebih dari segalanya, dan dia terus berjalan, berkhotbah, berbicara, dan mengumandangkan pesan keselamatan, tanpa rasa takut!

 

Roh takut akan berusaha membisukan seseorang, melumpuhkan seseorang dari aktivitasnya, bahkan menarik seseorang keluar dari panggilan hidupnya. Itulah sebabnya Tuhan Yesus mendorong Paulus untuk tidak takut dan, yang paling penting, Yesus mendorongnya kembali ke jalan yang benar, untuk berbicara dan tidak diam. Allah telah memanggil orang-orang percaya untuk menjadi garam dan terang Mat.5:13-16, Allah menyiapkan pekerjaan baik untuk kita lakukan Ef.2:10, Allah memanggil kita untuk memberitakan perbuatan-perbuatan yang besar dari Dia, yang telah memanggil kita keluar dari kegelapan pada terang-Nya yang ajaib 1Pet.2:9.

 

Akhir zaman akan datang lebih cepat dari yang kita duga Mat.24:22 dan banyak hal menakutkan dan peristiwa-peristiwa menakutkan yang akan terjadi. Orang akan mati ketakutan karena kecemasan berhubung dengan segala apa yang menimpa bumi ini, sebab kuasa-kuasa langit akan goncang Luk.21:26. Jadi, inilah yang dapat kita lakukan: mari kita saling mengingatkan dan menguatkan satu sama lain untuk tidak takut, dan mari kita saling mendorong untuk kembali ke jalan yang benar dan memenuhi panggilan Tuhan dalam hidup kita. Jangan takut!

 

Slide18

Tags: ,

Comments are closed.

Comments are closed.