Keuntungan Mengikuti Gembala yang Baik

14 NOVEMBER: Pembacaan Alkitab: Ratapan 3-5 & Yohanes 10:1-21

 

Tuhan Yesus mengajarkan konsep hubungan gembala & domba untuk menjelaskan hubungan kita dengan Tuhan. Setidaknya ada 4 hal yang diberikan Sang Gembala Agung pada domba-domba-Nya?

*1* Dikenal dengan baik & secara pribadi, dipanggil namanya 1 per 1, Tuhan tahu dengan tepat sikon kita masing-masing, Dia Tuhan yang Maha Tahu & mau tahu juga peduli keberadaan kita.

// Untuk dia penjaga membuka pintu & domba-domba mendengarkan suaranya & ia memanggil domba-dombanya masing-masing menurut namanya & menuntunnya ke luar. Jika semua dombanya telah dibawanya ke luar, ia berjalan di depan mereka & domba-domba itu mengikuti dia, karena mereka mengenal suaranya. *Yohanes 10:3-4* //

*2* Disediakan padang rumput bahkan juga hidup berkelimpahan. Tidak perlu lagi khawatir & takut hari esok karena Sang Gembala tahu yang terbaik untuk kita terima.

// Akulah pintu; barangsiapa masuk melalui Aku, ia akan selamat & ia akan masuk & keluar & menemukan padang rumput. Pencuri datang hanya untuk mencuri & membunuh & membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup & mempunyainya dalam segala kelimpahan. *Yohanes 10:9-10* //

*3* Dijamin dalam hal keamanan & keselamatan, lebih kuat & lebih komplet daripada yang dapat ditawarkan dunia ini.

// Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya; sedangkan seorang upahan yang bukan gembala & yang bukan pemilik domba-domba itu sendiri, ketika melihat serigala datang, meninggalkan domba-domba itu lalu lari, sehingga serigala itu menerkam & mencerai-beraikan domba-domba itu. *Yohanes 10:11-12* //

*4* Dipersatukan & dipersiapkan untuk rencana yang mulia dalam surga kekal.

// Ada lagi pada-Ku domba-domba lain, yang bukan dari kandang ini; domba-domba itu harus Kutuntun juga & mereka akan mendengarkan suara-Ku & mereka akan menjadi satu kawanan dengan satu gembala. *Yohanes 10:16* //

Tags: ,

Comments are closed.

Comments are closed.