WHAT DOES JESUS SAY FOR YOUR DIET

6 NOVEMBER
Daily Bible Reading: John 6:25-40, Jeremiah 37-39

 

WHAT DOES JESUS SAY FOR YOUR DIET

 

While this world always hungry and thirsty for anything 1Jn.2:16-17, there is a true and powerful satisfaction in Jesus. The Bible wrote: Then they said to Him, “Lord, give us this bread always.” And Jesus said to them, “I am the bread of life. He who comes to Me shall never hunger, and he who believes in Me shall never thirst Jn.6:34-35.”

 

The miracles of food for 5,000 men somehow led people to keep seeking Jesus because they were quickly hungry again and wanted more bread Jn.6:26. It was common to happen, but Jesus wanted them to get something better! Bread and fish are not the real answer for their need. They must receive something more powerful than that, which is Jesus as the bread of life.

 

Anything except the bread of life will make us hungry and thirsty again and again. Jesus said to the Samaritan woman: “Whoever drinks of this water will thirst again, but whoever drinks of the water that I shall give him will never thirst. But the water that I shall give him will become in him a fountain of water springing up into everlasting life Jn.4:13-14.” We must come to Jesus, abide in Jesus and Jesus in us Jn.15:4. We must eat the bread of life and drink the water from Jesus. Jesus is the only answer to satisfy all of our need. Paul wrote: “For in Him dwells all the fullness of the Godhead bodily; and you are complete in Him, who is the head of all principality and power Col.2:9-10.” Let us remind each other so that no one forget to eat the bread of life.

 

APA YANG YESUS KATAKAN UNTUK MAKANANMU

 

Sementara dunia ini selalu lapar dan haus akan apa pun 1Yoh.2:16-17, ada kepuasan yang sejati dan berkuasa di dalam Yesus. Alkitab menulis: Maka kata mereka kepada-Nya: “Tuhan, berikanlah kami roti itu senantiasa.” Kata Yesus kepada mereka: “Akulah roti hidup; barangsiapa datang kepada-Ku, ia tidak akan lapar lagi, dan barangsiapa percaya kepada-Ku, ia tidak akan haus lagi Yoh.6:34-35.”

 

Mujizat makanan bagi 5.000 orang telah membuat orang-orang terus mencari Yesus karena mereka dengan cepat menjadi lapar kembali dan ingin roti lagi Yoh.6:26. Hal itu memang lazim terjadi, namun Yesus ingin supaya mereka mendapatkan sesuatu yang lebih baik! Roti dan ikan bukanlah jawaban yang sebenarnya untuk kebutuhan mereka. Mereka harus menerima sesuatu yang lebih kuat daripada itu, yaitu Yesus yang adalah roti hidup.

 

Apa pun kecuali roti hidup akan membuat kita lapar dan haus lagi dan lagi. Yesus berkata pada perempuan Samaria itu: “Barangsiapa minum air ini, ia akan haus lagi, tetapi barangsiapa minum air yang akan Kuberikan kepadanya, ia tidak akan haus untuk selama-lamanya. Sebaliknya air yang akan Kuberikan kepadanya, akan menjadi mata air di dalam dirinya, yang terus-menerus memancar sampai kepada hidup yang kekal Yoh.4:13-14.” Kita harus datang pada Yesus, tinggal di dalam Yesus dan Yesus di dalam kita Yoh.15:4. Kita harus makan roti hidup dan minum air dari Yesus. Yesus adalah satu-satunya jawaban untuk memenuhi segala kebutuhan kita. Paulus menulis: “Sebab dalam Dialah berdiam secara jasmaniah seluruh kepenuhan ke-Allahan, dan kamu telah dipenuhi di dalam Dia. Dialah kepala semua pemerintah dan penguasa Kol.2:9-10.” Marilah kita saling mengingatkan satu sama lain agar tidak ada yang lupa makan roti hidup.

Tags: ,

Comments are closed.

Comments are closed.